Laporan Gus Rofii Terkait Pencemaran Nama Baik Diduga Dilakukan Doddy Sudrajat, Kabid Humas Polda Metro Jaya : Dalam Pemeriksaan Penyidik

Nitnotmedia.com – Kasus pencemaran nama baik yang diduga dilakukan ayah mendiang Vanessa Angel, Doddy Sudrajat terhadap Gus Rofii masih dalam pemeriksaan. Hal itu dibenarkan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan.


“Sementara masih dilakukan pemeriksaan oleh penyidik sebab laporannya sudah diterima pihak kepolisian,” kata E Zulpan.


Diketahui, Gus Rofi’i telah melaporkan Doddy Sudrajat ke Polda Metro Jaya pada Selasa 28 Desember 2021 dan terdaftar dengan nomor laporan STLP/B/6551/XII/2021/SPKT/POLDA METRO JAYA.

Bca Juga :  Asuransi Vanessa Angel Berujung Somasi, Ini Kata Praktisi Hukum


Kasus ini bermula ketika Gus Rofi’i membuat video yang berisikan dirinya menawarkan hadiah ponsel Samsung Z Fold 3 yang ditaksir harganya mencapai Rp 27 juta tersebut dengan syarat Doddy Sudrajat membatalkan niatnya memindahkan makam Vanessa Angel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *