Nitnotmedia – Vokalis grup band Radja, Ian Kasela tegas menyatakan bahwa lagu Cinderella sebagai miliknya untuk saat ini. Sekalipun diakui oleh Ian Kasela lagu itu bukan dirinya yang menciptakan.
Ian mengaku lagu Cinderella haknya sudah resmi berpindah tangan kepada dirinya terhitung sejak 2010 silam dengan adanya SPPHC. Di sana diatur mengenai peralihan hak cipta dari Ipay kepada dirinya.
“Per tahun 2010 ada kesepakatan SPPHC. Apa itu ? Surat Pernyataan Pengalihan Hak Cipta,” kata Ian Kasela di bilangan Mampang Jakarta Selatan, Minggu (20/8/2023).
Simak berita videonya.