Rasa Cemas Tengku Dewi Putri Saat Andrew Andika Nyetir Mobil ke Bali

Andrew Andika dan Tengku Dewi Putri (Foto: Instagram)

nitnotmedia – Aktor Andrew Andika melakukan perjalanan jauh dengan dengan mengendarai mobil pribadi ke Bali bersama sang istri Tengku Dewi Putri. Perasaaan cemas, khawatir dan takut kecelakaan bercampur aduk dikepala Dewi.

Ini merupakan kali pertama, dirinya bepergian ke Bali dengan suami nyetir mobil pribadi bersama serta bayinya, Eshan Rayn Fischer. Pengalaman perjalanan darat yang mendebarkan ini diungkap presenter sekaligus model, Tengku Dewi Putri, saat menjadi bintang tamu di program Televisi Swasta, Rumpi.

“Aku sama sekali gak tidur, aku bener-bener ngajakain suami ngobrol sepanjang jalan. Biar dia gak penat dan hilang kontrol mengemudikan mobil. Karena gimanapun juga aku gak tenang, jika mobil ini belum sampai tujuan dengan selamat,” ungkap Tengku Dewi.

Bca Juga :  Vicky Shu Akui Serunya Jadi Guru Online

Dalam perjalanan, Dewi sempat menawarkan diri untuk bergantian menyetir mobil agar sang suami tak memaksakan diri menyetir dalam keadaan kelelahan. Namun sang suami tak mau, karena masih dalam kondisi vit dan bisa konsentrasi.

“Aku uda bilang ke dia, mau gentian nggak?, tapi dia kayaknya masih oke, ya sudah akhirnya aku ngurusin si bayi yang mulai remel, mungkin karena perjalanan jauh,” ujarnya lagi.

Bca Juga :  Meninggal Diusia Muda, Tiga Artis Ini Bikin Gempar Publik

Sebelum berangkat roadtrip ke Bali, pemain Komedi Gokil 2 ini melakukan berbagai persiapan yang matang, agar perjalanan tidak terhambat, maklum menepuh perjalanan ratusan kilometer.

“Kita preparation-nya benar-benar banget. Kayak sarapan dulu, malemnya tidur cukup, hal itu aku ingetin ke dia, sebab kita juga bawa bayi. Jadi make sure aja, semuanya aman terkendali,” jelas Tengku Dewi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *