Ada aktivitas baru yang sering dilakukan aktor Chicco Jerikho selama di rumah di masa pandemi Covid-19. Chicco Jerikho mengaku sering bermain bersama putrinya, Surinala Carolina Jarumilind, di tengah kesibukannnya work from home. Ketika ditanya hobi baru oleh Luna Maya dan Marianne, Chicco Jerikho mengatakan, hobinya adalah menjadi model sang anak yang gemar mendandani. “Jadi modelnya Suri, di make up-in,” ujar Chicco Jerikho sambil tersenyum seperti dikutip dari kanal YouTube TS Media, Jumat (1/10/2021). Baca juga: Diganggu Zoom hingga Jadi Model Riasan, Chicco Jerikho Nikmati Keseruan Jadi Ayah Chicco mengatakan, putrinya yang sekarang lagi di usia golden age, sangat menyukai aktivitas painting. “Dia lagi suka painting, jadi di mana saja, gambar muka di kanvas, kadang dia lagi suka Frozen, gue harus jadi Elsa atau Anna,” kata Chicco lalu tertawa. Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu. Daftarkan email Kata Chicco, Suri selalu mencarinya apabila ingin menggambar dua karakter favorit di film animasi Frozen itu. “Terus sekarang lebih enak jadi Anna atau Elsa?” tanya Luna Maya seraya bergurau. Baca juga: Chicco Jerikho: Putri Marino Ingin Asuh Anak Sendiri Tanpa Babysitter “Gue sekarang sudah mulai terbiasa jadi dua-duanya,” kata Chicco Jerikho disambut tawa Luna dan Marianne. Sebagai informasi, Chicco Jerikho pertama kali bertemu dan mengenal istrinya, Putri Marino, dalam sebuah acara penayangan perdana atau premiere film. Pada pertemuan pertama kali di premiere film tersebut, Chicco mendekati Putri Marino ketika sedang berusaha untuk mendekati wanita lain. Setelah itu, Chicco dan Putri bertukar nomor dan semakin dekat hingga memutuskan untuk menikah pada tahun 2018. Baca juga: Sutradara Film Aum! Sempat Ragukan Kualitas Akting Jefri Nichol dan Chicco Jerikho Dari pernikahannya itu, Chicco dan Putri telah dikaruniai putri pertama bernama Surinala Carolina Jarumilind.
Hobi Baru Chicco Jerikho Selama Pandemi, Jadi Model Putrinya yang Gemar Merias

Baca Juga
Rekomendasi untuk kamu

Nitnotmedia – Anak pendiri PT. Blue Bird Mintarsih tante dari Indra Priawan menceritakan bagaimana ia…

Nitnotmedia – Inara Rusli membuat keputusan berat dan mengagetkan banyak pihak tuk melepaskan cadar yang…

Nitnotmedia – Penyanyi dan politikus Krisdayanti hari ini launching lagu terbarunya berjudul “Mencintaimu‘. Proses pembuatan…

Nitnotmedia – Lesti Kejora mengungkapkan isi hatinya setelah suaminya Rizky Billar memaafkan seorang laki-laki yang…